Senin, 03 Juli 2017

WASPADA kamera tersembunyi di tempat umum! Yuk, coba 4 trik ini biar terhindar dari oknum PIKTOR!

Baca Juga

Baca Juga

WASPADA kamera tersembunyi di tempat umum! Yuk, coba 4 trik ini biar terhindar dari oknum PIKTOR!


Kemajuan teknologi ternyata dimanfaatkan sebagian orang untuk berbuat kejahatan. Salah satunya nih untuk ngintipin atau merekam yang enggak-enggak di toilet. Kawan Muda masih ingat enggak, di tahun 2015 lalu video aktris Chelsea Islan sedang ganti baju sempat menyebar luas di media sosial?



Video tersebut ternyata diambil “diam-diam” ketika Chelsea berusia 15 tahun. Saat itu Chelsea tengah ganti pakaian di toilet umum dan ternyata ada oknum kurang ajar yang merekamnya dan menyebarkan video berdurasi 13 detik tersebut beberapa tahun kemudian.

Haduh, ngeri banget dan bikin was-was, ya. Kan kita jadi insecure kalau mau ke toilet umum! Nah, untuk mengantisipasi hal ini dan agar kita enggak jadi korban , ada beberapa cara mudah untuk mendeteksi kamera tersembunyi yang mungkin dipasang oknum yang punya otak piktor!

Dilansir dari Inovasee.com, yuk langsung disimak tipsnya berikut ini.

1. Ketika masuk ke toilet umum atau kamar ganti, coba periksa langit-langit dan bagian tersembunyi lainnya dengan saksama.



Haduh, mungkin kamu mikir ribet banget sih mau ke toilet saja harus cek sana sini dulu. Eits, ini demi alasan keamanan, lho. Siapa tahu tanpa sepengatahuanmu ternyata ada kamera tersembunyi yang disamarkan di langit-langit, gantungan pakaian, di bawah wastafel, dan sebagainya. Pokoknya, amati dulu dan setelah kamu rasa aman baru deh gunakan toilet.

2. Kalau melihat benda yang tampak mencurigakan jangan diabaikan. Bisa-bisa itu kamera tersembunyi yang disamarkan bentuknya!




Yap, sekarang kamera tersembunyi punya berbagai macam bentuk. Siapa tahu kan di toilet tersebut ada pulpen bekas yang dibiarkan begitu saja eh ternyata kamera tersembunyi. Sebelum kamera tersembunyi tersebut merekam aktivitasmu di toilet, ada baiknya kamu jadi orang yang super waspada saat melihat benda-benda yang mungkin dijadikan “persembunyian” kamera pengintai.

3. Kamu harus peka terhadap bunyi-bunyi yang berasal dari kamera tersembunyi.



Biasanya nih, kamera yang bersensor gerak akan mengeluarkan bunyi saat beroperasi, entah itu bunyi “klik” atau berdengung. Mungkin saking kecilnya atau tersembunyi di tempat yang enggak kita kira, penglihatan kita luput mengawasi kamera tersebut. Untuk menyiasatinya, telingamu harus peka mengamati bunyi-bunyi yang asing.

4. Kamera smartphone-mu bisa digunakan untuk mendeteksi titik merah yang berasal dari kamera tersembunyi, lho!



Cara ini agak ribet sih, tapi untuk alasan keamanan sangat dianjurkan untuk dilakukan. Apalagi kalau tempatnya mencurigakan. Yang harus Kawan Muda lakukan adalah coba matikan dulu lampu toilet, pastikan ruangan menjadi gelap. Setelah itu, buka fitur kamera di smartphone-mu dan arahkan kamera ke seluruh ruangan. Kalau ada titik merah nih, berarti ada kamera yang dipasang di sana. Mudah banget kan cara mengeceknya?!

Itulah beberapa trik yang bisa Kawan Muda terapkan sebelum memasuki toilet umum atau ruang ganti. Ingat, meski kita menganggap tempat tersebut aman, belum tentu lho 100% aman. Tindakan pencegahan wajib dilakukan karena kejahatan bisa terjadi dimana saja dan kapan saja.

Sumber

Baca Juga

loading...

Related Posts

WASPADA kamera tersembunyi di tempat umum! Yuk, coba 4 trik ini biar terhindar dari oknum PIKTOR!
4/ 5
Oleh